PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR ISTIMEWA


Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru jalur Istimewa merupakan jalur seleksi seperti Prestasi, Hafiz Al Quran, SMK Bisa dan Disabilitas. Prosedur & persyaratan jalur khusus sebagai berikut:

Jalur seleksi mahasiswa baru dengan prestasi (Akademik, Olahraga dan Seni). Jalur ini mendapatkan keuntungan gratis uang pengembangan (Kuota 25 Orang).

Persyaratan :

  • Scan Ijazah dan Daftar nilai SMA/SMK Sederajat atau Surat Keterangan Lulus (SKL) bagi pendaftar lulusan tahun 2023 dilegalisir.
  • Scan pas foto terbaru, latar kuning.
  • Scan Kartu Keluarga.
  • Scan Kartu Tanda Penduduk.
  • Membayar uang pendaftaran Rp.300.000,-
  • File scan Maks 2 MB.
Prosedur :

Jalur seleksi mahasiswa baru Hafiz Al Quran. Jalur ini mendapatkan keuntungan gratis uang pengembangan dan uang SPP (Sesuai dengan Kategori yang ditetapkan dengan kuota 10 Orang)

Persyaratan :

  • Scan dan SKHUN asli.
  • Scan Surat keterangan lulus asli bagi siswa yang lulus pada tahun mendaftar.
  • Scan rapor semester 3, 4 dan 5 asli.
  • Scan sertifikat dari Lembaga Pendidikan Tilawah Al Qur'an (LPTQ) asli (jika ada).
  • Foto terbaru format jpg.
  • Membayar uang pendaftaran yang besarannya sesuai dengan ketentuan.
  • Lulus tes hafalan Al Qur'an.

Prosedur :

Jalur Disabilitas merupakan jalur masuk yang diperuntukkan bagi mahasiswa yang memiliki kekurangan sempurnaan fisik karena bawaan sejak lahir atau sebab lain sehingga tidak dapat beraktifitas seperti mahasiswa normal biasa, akan tetapi dapat mengikuti kegiatan akademik mulai dari prosesbpenerimaan hingga akhir masa studi.

Persyaratan dan Prosedur :

  • Lulus SMA/sederajat dibuktikan dengan scan ijazah dan SKHUN (daftar nilai) atau SKL bagi lulusan tahun 2023.
  • Memiliki file foto berwarna background kuning.
  • Melampirkan surat keterangan dokter mengenai hambatannya.
  • Dibebaskan biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000.

Prosedur :

  • Mendaftar pada link https://smart.unilak.ac.id/spmbfront/jalur-pendaftaran/20231/1/26/2/229
  • Memilih jalur disabilitas.
  • Melakukan asesmen dan wawancara oleh Pusat Layanan Psikologi dan Disabilitas Universitas Lancang Kuning.
  • Jika dinyatakan lulus seleksi oleh PLPD (Pusat Layanan Psikologi dan Disabilitas Universitas Lancang Kuning), selanjutnya login pendaftar menggunakan ID dan pin awal untuk mengisi biodata lengkap hingga upload ijazah dan SKHUN.
  • Melakukan pembayaran daftar ulang

Jalur seleksi mahasiswa baru dengan keuntungan mendapatkan potongan biaya pengembangan (Rp.600.000,-) pada gelombang I.

Persyaratan :

  • Scan Ijazah dan Daftar nilai SMA/SMK Sederajat atau Surat Keterangan Lulus (SKL) bagi pendaftar lulusan tahun 2023 dilegalisir.
  • Scan pas foto terbaru, latar kuning.
  • Scan Kartu Keluarga.
  • Scan Kartu Tanda Penduduk.
  • Membayar uang pendaftaran Rp.300.000,-
  • File scan Maks 2 MB.

Prosedur :

Hello!

Klik salah satu customer service kami untuk mengobrol di WhatsApp atau kirim email kepada kami [email protected]

Support Customer Service PMB 1
6285349494909
Support Customer Service PMB 2
6285349494919
Hubungi kami dari pukul 08.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB
Halo! Apa yang bisa kami bantu?
Ă—
Apa yang bisa saya bantu?