Ket Foto :

Rektor Unilak Hadir di SMA 7 Pekanbaru, Siswa Termotivasi Untuk Kuliah

Unilak Riau -  Rektor Universitas Lancang Kuning Riau Dr Junaidi memberikan motivasi kepada siswa SMAN 7 Pekanbaru. Kedatangan orang nomor satu di kampus Lancang Kuning ini untuk memberikan wawasan dan membuka pikiran siswa pentingnya kuliah. Rabu, 1 Februari 2023.

Kunjungan Dr Junaidi yang juga anggota Dewan Pendidikan Riau ini disambut ramah oleh Kepala Sekolah Dr Hj. Nurhafni,M.Pd, dan ratusan siswa kelas 10-12. Di halaman sekolah Dr Junaidi memberikan motivasi bagaimana cara untuk bisa kuliah di perguruan tinggi.

"Untuk kuliah itu harus dimulai dari niat, kalau liat adik adik, saya teringat saat sekolah dulu tahun 1994, juga jauh dari kota, kuliah di Bandung. Jauh dari orang tua. S1 di Unpad, kemudian S2 di UGM. Bagi adik adik yang hendak kuliah, ada beberapa tips, pertama niatkan dalam hati untuk kuliah, kedua tentukan pilihan jurusan yang disukai. " ucap Dr Junaidi.

Dikatakan Dr Junaidi untuk melihat jurusan itu bisa diliat dengan kesukaan atau hobi yang disenangi. Saat ini banyak jurusan yang disukai oleh generasi millenial, seperti Desain Interior, Arsitektur, Bisnis Digital, dan ini semua ada di Unilak. Kemudian ketika ada perbedaan pendapat tentang jurusan yang dipilih perlu kiranya untuk dialog dengan orang tua, dan jika target perguruan tinggi yang kita inginkan tidak lolos, maka perlu kiranya memilih perguruan tinggi alternatif.

" Saya dulu pilihan utama S1 itu UGM, pilihan ke 2 Unpad. Dan ternyata lulus di Unpas S1. Saat ini jumlah perguruan tinggi swasta di Indonesia lebih banyak daripada kampus negeri, kampus swasta juga tidak kalah dengan negeri. Yang penting juga untuk kuliah adalah soal biaya, banyak kampus swasta terbaik biaya kuliahnya terjangkau seperti di Unilak.  " Ucap Dr Junaidi.

Pada kesempatan itu Dr Junaidi juga melakukan dialog dengan tiga orang siswa SMA 7 Pekanbaru, salah satunya siswa kelas 12 Akbar.  Disampaikan Akbar ketika tamat ia berkeinginan kuat untuk kuliah. " Kalau tidak lolos di negeri, saya pilih Unilak jurusan Hukum. Ucapnya.

Sementara itu Dr Hj.Nurhafni,M.Pd mengucapkan terima kasih kepada Unilak, dan khususnya Dr Junaidi. Alhamdulillah kita sangat senang kita mendapatkan kunjungan untuk memberikan motivasi kepada anak anak kita.

"Semoga kehadiran Rektor Unilak ini membuat SMA 7 Pekanbaru semakin jaya, semakin banyak siswa yang melanjutkan perguruan tinggi, tidak perlu jauh jauh terpenting kita memiliki keahlian dan berjuang, bisa bersaing di dunia pekerjaan dan pendidikan." Ucap Dr Nurafni turut hadir di SMA 7 Pekanbaru Kepala Urusan Internasional dan Kerjasaa Dr Nurfaisal, Kabag Media Promosi M Revnu Ohara M.Ikom